Ini Bentuk Kepedulian Polsek Sumber Polresta Cirebon Terhadap Pelajar Dan Lingkungan Sekolah

    Ini Bentuk Kepedulian Polsek Sumber Polresta Cirebon Terhadap Pelajar Dan Lingkungan Sekolah

    Cirebon - Patroli Polsek Sumber Polresta Cirebon, Sambang Sekolah Sebagai Bentuk Kepedulian Terhadap Pelajar Dan Lingkungan Sekolah, Selasa (08/08/2023)

    Unit Patroli Polsek Sumber  melaksanakan patroli ke sekolah SMK Sultan Agung  sebagai bentuk kepedulian terhadap pelajar dan lingkungan sekolah dalam upaya mencegah kriminalitas dan kenakalan remaja. 

    Seperti pada siang ini Aipda Kata dan Bripka Ady juga menekankan kepada pihak sekolah dan siswa SMK Sultan Agung untuk menjaga lingkungan sekolah yang nyaman,
    Giat patroli sambang dialogis  dilaksanakan sebagai salah satu upaya peduli anak bangsa dan menjaga keamanan lingkungan sekolah yang ada di wilayah hukum Polsek Sumber.

    Kapolsek Sumber Akp Yuliana SAB., M.Si melalui Anggota Patroli Aipda Kata mengatakan pelaksanaan giat Patroli ini dengan tujuan agar kehadiran Polri di lingkungan pelajar dan sekolah dapat memberikan rasa nyaman bagi para siswa sekolah dan para guru untuk melaksanakan proses belajar mengajar serta memberikan rasa aman bagi lingkungan sekolah dalam memberikan layanan pengawasan keamanan dan ketertiban area sekolah.
    Unit Patroli  Polsek Sumber hadir di sekolah dengan humanis, senyum, sapa dan salam.

    Unit Patroli  Polsek Sumber hadir menyambangi sekolah – sekolah membawa pesan Kepedulian terhadap pelajar dan lingkungan sekolah sebagai wujud pengayoman Polri karena pelajar sekolah sebagai aset dan wadah membentuk karakter para pelajar sebagai pemimpin bangsa di masa depan.

    Binmas Polsek Sumber Polresta Cirebon

    polresta cirebon
    Panji R

    Panji R

    Artikel Sebelumnya

    Sinergitas TNI POLRI Polresta Cirebon Pengamanan...

    Artikel Berikutnya

    Polsek Pabedilan laksanakan Pengecekan Persiapan...

    Berita terkait

    Rekomendasi

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Mengenal Lebih Dekat Koperasi
    Hendri Kampai: Merah Putih, Bukan Abu-Abu, Sekarang Saatnya Indonesia Berani Jadi Benar
    Hendri Kampai: Swasembada Pangan dan Paradoks Kebijakan
    Hendri Kampai: Negara Gagal Ketika Rakyat Ditekan dan Oligarki Diberi Hak Istimewa

    Ikuti Kami